Pontianak_ Sat Binmas Polresta Pontianak Kota melaksanakan pengaman kegiatan Cap Go Meh 2019 di Jl. Diponegoro Pontianak. Sabtu ( 17/2/19) Personel Polresta Pontianak Kota juga diterjunkan untuk pengaman Cap Gomeh. Kegiatan ini dimeriahkan dengan atraksi Barongsai dan Naga Bersinar yang berkeliling Kota Pontianak. Pengunjung banyak memadati stan - stan yang menawarkan kuliner serta pernak- pernik Imlek.
Panit Bintibmas, Aiptu Junaidi Fadli mendampingi adik-adik Pramuka Saka Bhayangkara melaksanakan pengamanan Cap Go meh di Jl. Diponegoro. Setiap pengamanan kegiatan adik - adik pramuka saka bhayangkara bersemangat membantu tugas Kepolisian. Walaupun diguyur hujan, namun acara yang digelar tetap ramai pengunjung. Anggota Pramuka Saka Bhayangkara yang hadir 12 orang.
Pada saat pengamanan berlangsung ditemukan seorang anak perempuan umur 7 tahun bernama Aurel terpisah dari kakak nya saat menonton atraksi naga. Aiptu Junaidi membantu mengumumkan kepada pengunjung lewat Panggung serta menghimbau Kamtibmas kepada pengunjung, ibu - ibu agar selalu menjaga putra putrinya agar tidak terlepas dari pengawasan. menjaga barang bawaan dompet seperti tas simpan ditempat yang aman, serta tidak memakai perhiasan berlebihan. Dari pengumuman Aiptu Jaunaidi, Kakak aurel bisa dipertemukan, dengan senang aurel dan kakaknya mengucapkan terimakasih kepada pihak kepolisian.
Panit Bin Polmas Iptu Sumarna melaksanakan pengamanan Imlek dan Cap Go Meh di Pos Pol. Ops Liong Kapuas 2019. Mengamankan kegiatan masyarakat, serta memberikan penyuluhan kepada pengunjung agar selalu menjaga kamtibmas, memberikan arahan kepada tukang parkir agar memarkirkan kendaraan dengan rapi dan aman. Kegiatan pengamana Imlek berjalan dengan kondusif.





Tidak ada komentar:
Posting Komentar