Jumat, 02 November 2018

Wakasat Binmas Melaksanakan Kegiatan Problem Solving





Pontianak_ Wakasat Binmas, Iptu Reflen Nainggolan,SH, menemukan Dompet yang tercecer di Jl. Arteri Supadio yang berisi SIM dan STNK Warga Desa Pancaroba, Kec. Sungai Ambawang. Kemudian Wakasat Binmas menghubungi Kepala Desa Pancaroba yang merupakan rekan kerja Wakasat Binmas.

Surat-surat tersebut diserahkan  kepada Kepala Kesa Pancaroba Bapak Marulian Is dengan disaksikan Camat Sungai Ambawang dan Kepala Desa Lingga yang kebetulan pada.saat itu sedang melaksanakan Rapat di Kantor Bupati Kubu Raya,

Wakasat Binmas sillaturahmi sekaligus menyampaikan himbauan Pemilu Damai 2019 dan Anti Hoax . Menjelang Pemilu banyak sekali berita - berita Hoax yang beredar di Media sosial, seperti berita penculikan anak. Kapolri serta Div Humas Mabes Polri sudah melakukan klarifikasi mengenai Kasus Penculikan anak. Bahwa berita tersebut adalah Hoax. Foto dan kejadian yang diceritakan adalah berbeda.  "Hingga saat ini belum ada laporan mengenai Kasus Penculikan anak untuk diambil organ tubuh di Wilayah Hukum Polresta Pontianak Kota".  kata Iptu Reflen. "Semoga Pemilu berlangsung aman, damai dan sejuk di Kalbar", Imbuh Wakasat Binmas. Masyarakat harus saling menghormati, dan menjaga persatuan NKRI

(Binmas )


Tidak ada komentar:

Kegiatan bhabinkamtibmas pendampingan masyarakat

Kegiatan Bhabinkamtibmas pendampingan masyarakat mendukung Program Pemerintah dalam ketahanan pangan