Kebersamaan antara aparat keamanan dan warga masyarakat sangat diperlukan untuk mewujudkan lingkungan yang aman dan nyaman guna terwujudnya kondusifitas kamtibmas di Wilayah Hukum Polresta Pontianak Kota.
Dalam rangka menjelang Hari lebaran, Sat Binmas melaksanakan kegiatan penling di Pelabuhan Kapuas Indah dalam rangka menjelang lebaran. Kegiatan ini di laksanakan oleh Kanit Binkamsa Binmas Iptu Reflen Nainggolan, SH dan Ps. Panit Binkamsa Aiptu Sadiman, Jum'at, 8/6/2018.
Dalam Kegiatan Penerangan Kamtibmas ini Iptu Reflen sampaikan Partisipasi masyarakat bersama Polri dalam Kamtibmas hindari dan cegah Tindak Kejahatan yang ada dilingkungan seperti curat, Curas, Curanmor, Permainan Judi, miras, Premanisme, Tawuran Antar warga dan Bahaya Penyalahgunaan Narkoba.
Kegiatan ini bertujuan dalam rangka upaya Preemtif Polri Pencegahan tindak kejahatan dengan memberikan penerangan kepada masyarakat untuk mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. " ujar Sadiman
Penulis. : Bripda Englis Harianja
Dokumentasi: Iptu Reflen Nainggolan, SH

Tidak ada komentar:
Posting Komentar