Kamis, 06 September 2018

SAT BINMAS MELAKSANAKAN KEGIATAN BINTEKNIS BERSAMA PERTAMINA









Pontianak, Jumat 7/9/18
Sat Binmas Polresta Pontianak Kota melaksanakan kegiatan Binteknis Kepada Kanit, Panit dan Bhabinkamtibmas Jajaran Polresta Pontianak Kota. Pada hari Kamis, tanggal 6/9/18, pukul 09.00 Wib bertempat di Aula Polresta Pontianak Kota. Kegiatan ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonenesia Raya kemudian dibuka oleh Waka Polresta Pontianak Kota, AKBP Sigid Haryadi, Sik dan Kasat Binmas Kompol Sri Haryanto, SH, turut dihadiri juga Pimpinan Pertamina Wilayah Kalbar yang diwakili oleh Brand Manager Pertamina Kalbar Teng. 

Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka pembekalan dan sebagai sarana komunikasi kepada para Kanit, Panit, serta Bhabinkamtibmas agar tugas dan tanggung jawab yang diemban  dapat dilaksanakan sesuai Tupoksinya masing - masing. Menjelang Pemilu legislatif dan Pilpres perlu mempersiapkan diri dan menambah wawasan untuk disampaikan kepada masyarakat.

Dalam sambutannya Wakapolresta Pontianak Kota, Kompol Sigid Haryadi, Sik,  menekankan kepada Para Bhabinkamtibmas dalam melaksanakan tugasnya selalu melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat serta melaksanakan Sinergitas 3 pilar, yaitu :  Polri, TNI dan Pemerintah.  Para Kanit,Panit dan Bhabinkamtibmas mampu memberikan informasi penting kepada masyarakat, serta dapat menciptakan situasi keamanan yang kondusif.


Kegiatan dilanjutkan dengan "Sosialisasi Penggunaan Gas LPG dari Brand Manager Pertamina. Sosialisasi berisi tentang perawatan dan cara penggunaan tabung gas LPG yang benar. "Tabung Gas LPG setiap 5 tahun sekali akan disortir Pertamina, jika tabung dalam Kondisi Bagus akan mampu bertahan selama 20 sd 25 Tahun".
Gas LPG lebih berat dari Massa Udara sehingga prosedur peletakan gas sebaiknya  diletakkan didekat ventilasi (bawah) yang cukup, untuk mengeluarkan gas saat terjadi kebocoran, serta penjelasan-penjelasan penting mengenai Tabung Gas LPG, untuk pembekalan para Babhinkamtibmas.

Kapolresta Pontianak Kota juga berkenan hadir dalam Kegiatan Binteknis,
serta memberikan arahan kepada Para Kanit, Panit dan Bhabinkamtibmas mengenai perihal sebagai berikut :

1. Anggota Bhabinkamtibmas harus inovatif dan kreatif melihat  karakteristik  setiap desa  binaannya.
 -  Mempersiapkan tahapan Pemilu legislatif dan Pilpres 2019. Mampu memberikan informasi Positif  serta bisa menjaga Kamtibmas tetap kondusif.

2. Menyikapi gangguan Kamtibmas di Wilkum Polresta Pontianak.

- Antisipasi 4C  Curbis, Curanmor, Curas, Curat menjadi perhatian dan masih terjadi.
- Melakukan Peran Deteksi Dini kemungkinan terjadi tempat - tempat rawan curanmor dan narkoba
- Setiap Bhabinkamtibmas harus mempunyai kemampuan deteksi dini.
- Melihat dan menghimbau warga yang kurang menjaga barang milik pribadi misalnya: tidak memarkir motor dalam keadaan kunci tergantung di stang.
- Atensi  untuk wilayah yang sering curanmor agar sering dilaksanakan patroli.

3. Bhabinkamtibmas pengemban fungsi Preventif.
- Bhabinkamtibmas rutin melaksanakan patroli roda 2 untuk melihat situasi desa binaannya.

4. Pengemban Fungsi Represif ( melakukan penindakan)

- mendatangi TKP
- mengamankan TKP
- menghubungi Polsek atau Sat Reskrim terdekat.
- mengamankan, menolong korban.

5.  Penanganan masalah Karhutla di wilayah Sui Raya, Kuala Mandor, Sui Kakap, Pontianak Utara         dan wilkumPolresta Ptk Kota.

  Langkah- Langkah Bhabinkamtibmas menangani Karhutla :
- Melaksanakan Patroli Karhutla.
  "ucapan terima kasih Kapolresta " kepada Khabinkamtibmas yang ikut patroli dan pemadaman Karhutla."
- Memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang Karhutla.

6. Atensi Kapolresta" anggota Bhabinkamtibmas harus melaksanakan pengaturan lalu lintas di depan      sekolah-sekolah". 

Kasat Binmas Polresta Pontianak Kota Kompol Sri Haryanto, SH juga memberikan arahan kepada para Bhabinkamtibmas untuk selalu berinovasi dan kreatif dalam tugasnya. Tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar untuk menciptakan Produk, tetapi kreatif dalam melaksanakan kegiatannya dengan melihat karakteristik suatu desa. Para Bhabinkamtibmas juga dihimbau agar lebih aktif mengirimkan laporan dan dokumentasi kegiatannya,  juga aktif mengirimkan laporan / berita - berita memalui Media sosial. Seorang Bhabinkamtibmas tidak boleh apatis, harus peka dan lebih mengetahui informasi - informasi kejadian  di desa binaannya. 

Binteknis dilanjutkan dengan arahan Kanit Binkamsa, Kanit Polmas dan Kanit Bintibmas serta diberikan sesi tanya jawab kepada Bhabinkamtibmas untuk memberikan pertanyaan mengenai kendala atau permasalahan yang dihadapi. Seluruh rangkaian acara berjalan lancar dan tertib. Diharapkan kegiatan ini menjadi agenda rutin Sat Binmas Polresta Pontianak Kota setiap tahun.





















Penulis ;
Elly M, SH









Tidak ada komentar:

Kegiatan bhabinkamtibmas pendampingan masyarakat

Kegiatan Bhabinkamtibmas pendampingan masyarakat mendukung Program Pemerintah dalam ketahanan pangan