PONTIANAK_ Kapolda Kalbar IRJEN POL Drs. DIDI HARYONO, SH, MH menghadiri kegiatan Rapat Forum Lintas Etnis Kalimantan Barat, dengan tema Mempererat Komunikasi Lintas Etnis di Kalimantan Barat Guna menjaga Pemilu yang Aman, Damai dan Sejuk. Bertempat di Rumah Adat Melayu. (12/10/18) pukul 08.00 Wib. Acara juga dihadiri oleh tokoh Adat masing - masing Etnis / Suku, tokoh Masyarakat dan TNI, Polri serta para undangan.
Acara ini diselenggarakan dalam rangka mempererat sillaturahmi antara Suku -suku di Povinsi Kalbar dengan kegiatan meliputi Penandatangan Deklarasi Bersama menuju Pemilu Damai, Aman dan Sejuk dengan ditanda tangani para Ketua Tokoh Adat masing - masing Suku serta Etnis.
Diharapkan penandatanganan Deklarasi Bersama menjadi Komitmen Semua Suku, Etnis di Kalbar agar lebih bersatu padu mewujudkan Pemilu Presiden dan Pemilu Legislatif 2019 yang Aman, Damai dan Sejuk.
Kapolda Kalbar menyampaikan sambutannya agar seluruh masyarakat Kalbar dari berbagai macam Suku, Etnis, Adat, Agama dan Budaya agar senantiasa menjaga Persatuan dan Kesatuan. Menolak berita-berita Hoax di medsos maupun dalam lingkungan masyarakat. Kapolda mengatakan "Polda Kalbar telah melaksanakan penerimaan Anggota Polri secara transparan dari semua Suku. Dalam acara tersebut juga dihadirkan Anggota Polwan dari 7 Suku di Kalbar, Suku Melayu, Dayak, Jawa, Bugis, Batak, Madura, Tionghoa. Polri bersinergi bersama TNI mengamankan Pemilu 2019.
Acara Deklarasi Bersama Pemilu Damai 2019 berjalan lancar dan tertib. Secara simbolisme, komitmen dilakukan dengan membubuhkan tanda tangan ke Spanduk oleh Tokoh Adat dan Tokoh Masyarakat serta elemen masyarakat sebagai wujud dukungan kepada Pemerintah, TNI dan Polri guna mewujudkan Pemilu yang Kondusif, Aman, Damai dan Sejuk di Provinsi Kalimantan Barat.
Penulis
@satbinmaspolrestaptk





Tidak ada komentar:
Posting Komentar