Rabu, 24 Oktober 2018

Sat Binmas Menyambangi Preman Pasar Parit Besar


Pontianak_Panit Bintibmas Aiptu Junaidi Fadli menyambangi Preman Pasar Tengah ( Pasar Parit Besar ).  Rabu ( 24/10/18). Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyampaikan himbauan Kamtibmas kepada Masyarakat, serta Pemilu Damai 2019 yang akan berlangsung 17 April mendatang.

Para pedagang kaki lima dan Preman diberikan pemahaman tentang pentingnya menjaga keamanan Pasar Tengah. "Preman pasar ini jika dibina dengan baik, mereka dapat ikut serta melakukan tugas  menjaga keamanan Pasar" ujar Junaidi.  Para Preman juga dihimbau agar tidak melakukan pencurian maupun tindakan yang melanggar hukum serta ikut mendukung Program Pemerintah dalam Saber Pungli, tidak melakukan pemalakan terhadap para pedagang Pasar Parit Besar.

Para pedagang dan preman Pasar Parit Besar menyambut baik kegiatan ini. Sesuai dengan fungsi Sat Binmas yakni melaksanakan kegiatan Represif, melakukan pembinaan para preman agar mereka bisa bermanfaat untuk lingkungan dan masyarakat Pontianak. "Para Preman bersedia ikut serta dalam menciptakan Kamtibmas yang kondusif di Kota Pontianak ini, imbuh Aiptu Junaidi Fadli. Kegiatan sosialisasi berlangsung aman dan kondusif.




Penulis
Elly. M

Tidak ada komentar:

Kegiatan bhabinkamtibmas pendampingan masyarakat

Kegiatan Bhabinkamtibmas pendampingan masyarakat mendukung Program Pemerintah dalam ketahanan pangan