Senin, 29 Oktober 2018

Penyerahan Sarana Kontak ke Ponpes Tahfis Quran Mahyazatul Quro






Pontianak_Sat Binmas Polresta Pontianak Kota melaksanakan sambang ke ponpes Tahfizul Qur,an Mahyazatul Qura jl Ujung Pandang 2 sekaligus menyerahkan bantuan semen sebanyak 40 zak utk pembangunan asrama santri putra. Kegiatan ini dalam rangka sillaturahmi Sat Binmas dengan para pemuka agama dan warga pondok pesantren, serta bentuk kepedulian Polri terhadap Pendidikan.

Asrama santri putra yg sedang dikerjakan saat ini berukuran 20 x 16 m,terdiri dari dua lantai.
Penyerahan bantuan material dilakukan oleh Kanit serta Panit Polmas Satbinmas Polresta Ptk Kota IPDA Sumarna, Ipda Zulkifli dan diterima oleh santri senior Sdr Dedek.

Saat ini pondok pesantren Mahyazatul Qura mendidik 21 santri putri dan 42 santri putra. Mengingat keterbatasan sarana asrama utk saat ini santri putra diasramakan di panti asuhan milik pemkot Pontianak yg terletak di jl Ujung Pandang 1. "Bantuan ini semoga bisa bermanfaat membantu dalam pembangunan Ponpes Mahyazatul Quro" imbuh Ipda Zulkifli

Di pondok pesantren ini para santri dididik utk menghafal Alqur,an. Pembangunan Pondok pesantren perlu mendapat apresiasi dan dukungan dari Pemerintah dan semua pihak karena di pondok adalah tempat menimba ilmu, mencerdaskan generasi penerus yang beriman dan bertaqwa. Dari pondok inilah nantinya lahir para calon Ustad/ustadzah yang cerdas dan berkompeten.

Penyerahan sarana Kontak ini mendapat sambutan yang positif serta ucapan terima kasih atas bantuan yg diberikan oleh Satbinmas Polresta Ptk kota. "Semoga sarana kontak ini bisa menjadi amal jariah untuk kita Semua,  Kata Pimpinan Ponpes. Kegiatan sambang betlangsung dengan lancar dan kondusif.

(Sat Binmas)



Tidak ada komentar:

Kegiatan bhabinkamtibmas pendampingan masyarakat

Kegiatan Bhabinkamtibmas pendampingan masyarakat mendukung Program Pemerintah dalam ketahanan pangan